Kamis, 20 Juni 2013

Takdir usaha


Di dunia ini tak ada yang lebih membingungkan daripada sebuah pilihan. inilah, sesuatu yang menentukan keadaan kita disaat yang akan datang. Aku memang tidak pintar dalam menentukan hal ini dan terkadang aku melakukan kesalahan saat harus memilih.Tapi, kupikir itu lebih baik daripada kita tidak melangkah sama sekali dan hanya pasrah pada keadaan. Meskipun apa yang dipilih merugikan tetapi jangan pernah menyesal karna dari itu kita telah belajar dan kita peasti mendapatkan sesuatu meskipun hanya sedikit.


Sebuah pilihan akan menuntun kita pada takdir dan meskipun hidup kita yang menentukan, tetapi kita tak kan lepas dari takdir. Aku yakin, sebuah usaha takkan sia-sia meskipun kita akan kecewa dengan hasilnya. Seumpama kita disuruh oleh bos kita di tempat kerja untuk membuat meja. Tetapi setelah kita berusaha hingga akhirnya meja itu jadi. Boss itu tidak suka dengan meja yang telah dibuat dan menolaknya. Tapi, kita tidak harus membuang meja yang kita buat. Meja itu bisa dipakai sendiri atau untuk hadiah orang tua dan mungkin jika beruntung ada yang menawar meja tersebut.

Maka dari itu, semua yang kita lakukan pasti akan kembali pada yang maha kuasa. Seperti setiap yang hidup pasti mati. Dan jangan karena kesombonganmu kita merasa kalau hasil usaha keras kita itu karena kemampuan kita semata. Jangan lupa, siapa yang menciptakan kita, siapa yang melahirkan kita, siapa yang mendidik kita, dan siapa kawan-kawan kita. karena merekalah jembatan kehidupan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar